Asuransi Kesehatan, Pengetahuan Produk

Perbedaan Allisya Care dan Maxi Violet

UGD 24 Jam 2Allianz Life Indonesia memiliki tiga produk asuransi kesehatan yang berdiri sendiri, bukan rider unitlink, ditujukan untuk perorangan dan keluarga, serta memakai sistem cashless, yaitu Allisya Care, Maxi Violet, dan SmartMed Premier. Allisya Care dan Maxi Violet adalah kembar identik, dengan perbedaan yang sedikit saja. Penjelasan produknya bisa dilihat SINI.

Mengenai SmartMed Premier, program askes terbaru dari Allianz, penjelasan produknya bisa dibuka di SINI. Saya juga telah menulis perbedaan antara SmartMed Premier dengan Max Violet, di SINI.

Kali ini kita akan menyimak apa saja perbedaan antara Allisya Care dengan Maxi Violet, dan juga persamaan keduanya.

Perbedaan Allisya Care dengan Maxi Violet

No Keterangan Allisya Care Maxi Violet
1 Akad Syariah Konvensional
2 Mata uang Rupiah Rupiah dan USD
3 Cara bayar premi Tahunan Bulanan, triwulanan, semesteran, tahunan.
4 Nilai premi Lebih murah sekitar 5%. (Tabel Premi di SINI) Lebih tinggi sekitar 5% (Tabel Premi di SINI).
5 No claim bonus (memotong premi perpanjangan) Ada, besarnya tergantung surplus dana tabarru Ada, 20%

Persamaan Allisya Care dengan Maxi Violet

No Keterangan Allisya Care Maxi Violet
1 Jenis produk Asuransi murni, non-unitlink Sama
2 Masa kontrak Satu tahun, dapat diperpanjang tiap tahun Sama
3 Rincian manfaat Sesuai Tabel Manfaat, klik di SINI. Sama
4 Manfaat dasar Rawat inap Sama
5 Rider Rawat Jalan, Rawat Gigi, Persalinan, Santunan Harian Sama
6 Pilihan plan 8 pilihan plan (100, 150, 200, 350, 500, 600, 750, dan 1000) Sama
7 Usia masuk 15 hari sd 60 tahun Sama
8 Maksimum proteksi Usia 70 tahun Sama
9 Fasilitas pelayanan klaim
  • Cashless di RS jaringan AdMedika
  • Reimburse di luar jaringan AdMedika
Sama
10 Diskon polis keluarga 5% Sama
11 Diskon jika memiliki Tapro 10% Sama
12 Seleksi kesehatan saat pengajuan Tidak ada Sama
13 Keputusan underwriting Ada 3 kemungkinan: Diterima, diterima dengan pengecualian, atau ditolak. Sama
14 Penyakit yang sudah ada (pre-existing) Dikecualikan permanen Sama
15 Masa tunggu perawatan Tidak ada masa tunggu, kecuali untuk penyakit khusus. Sama
16 Masa tunggu penyakit khusus 12 bulan Sama
17 Layanan evakuasi medis darurat Ada Sama
18 Batasan klaim Sesuai limit dasar tiap manfaat (ada inner limit). Sama
19 Batas manfaat tahunan Tidak terbatas Sama
20 Cakupan wilayah Seluruh dunia Sama
21 Koordinasi manfaat jika memiliki askes lain Bisa Sama
22 Perubahan polis Bisa dilakukan saat perpanjangan Sama

Demikian persamaan dan perbedaan antara produk asuransi kesehatan Allisya Care dengan Maxi Violet.

Untuk konsultasi lebih lanjut, silakan menghubungi saya:

Asep Sopyan (Business Partner ASN)

HP/WA: 082-111-650-732 | Email: myallisya@gmail.com | Tinggal di Tangerang Selatan | Agen Asuransi Allianz sejak November 2011

Atau:

Cari Agen Allianz di Kota Anda

Artikel terkait:

Apa Itu Allisya Care?

Tabel Manfaat Allisya Care

Tabel Premi Allisya Care

Asuransi Rawat Jalan, Perlukah?

Rawat Jalan Itu Tidak Perlu Asuransi

Iklan